IKATEKSI ’81 Kompak Guyub Gayeng nGrejekeni, Siap Hadir di UBC EXPO

oleh -304 Dilihat
oleh
banner 468x60
IKATEKSI '81 Kompak Guyub Gayeng nGrejekeni
IKATEKSI ’81 Kompak Guyub Gayeng nGrejekeni

SwaraSenayan.com. Pada libur panjang 6-8 Mei 2016 lalu, Ikatan Alumni Teknik Sipil (IKATEKSI) UNDIP angkatan 1981 telah mengadakan reuni yang dikemas dalam silaturahmi keluarga, bertempat di Kota Gudeg Yogyakarta.

Reuni ini bertujuan untuk mengguyubkan sesama anggota, karena memang sejak kuliah semua merasa saling nyaman dan nyambung (klik) untuk bicara dan diskusi tentang apapun, serta guyonan. Jadi begitu lulus kuliah tetap berkomitmen untuk selalu menjaga suasana guyub / kebersamaan tersebut.

banner 336x280

Demikian disampaikan Mas Firman Parmudianto, selaku Ketua Panitia Reuni kepada SWARA SENAYAN (11/9/2016).

Masih menurut mas Firman, Alhamdulilah dari tahun 1981 hingga sekarang ini tahun 2016, sudah 35 tahun persahabatan antar anggota ini terjalin. Setiap 2 tahun sekali selalu rutin mengadakan pertemuan/ reuni dan sudah menjadi komitmen bersama bahwa IKATEKSI 1981 ini kalau reuni harus selalu bersama mengajak anggota keluarga (anak / istri / suami), sehingga guyub / kebersamaannya tidak hanya antar anggota saja, tetapi termasuk dengan anak istri / suami para anggota.

“Angkatan 1981 berjumlah 120 orang dan perempuannya hanya 4 orang, namun yang lulus kuliah hanya 98 orang pria dan 3 orang perempuan,” ucapnya.

Reuni akbar diadakan telah diadakan pada tahun 2011 bertepatan dengan 30 tahunnya angkatan 1981. Kemudian diikuti dengan reuni akbar IKATEKSI lintas angkatan pada Oktober 2015 yang hampir diikuti 2000 orang alumni Teknik Sipil dari angktan 1958 hingga 2010.

“Hasil dari reuni-reuni adalah adanya keinginan bersama untuk membentuk unit usaha sudah mulai dirintis secara angkatan yang dikomandani oleh Mas Y. Joko Setiyanto dari angkatan 1981, meskipun sebenarnya kerjasama melaksanakan proyek secara person to person sudah terjalin sejak kami lulus kuliah. Dan untuk awal kerja sama saat ini sudah dimulai dengan mengerjakan proyek pasar Cibadak Sukabumi,” terang Mas Firman.

Menurut Mas Firman, dengan mengikuti UNDIP Business Community (UBC) ini adalah kesempatan bagi para alumni UNDIP untuk bersinergi dalam bekerja sama baik diantara jurusan maupun antar fakultas, walau mungkin sementara waktu ini baru person to person saja yang banyak terjadi. dam

 

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.