YUSRIL SERUKAN WARGA PARTAI BULAN BINTANG BERSYUKUR DAN DOAKAN DAHLAN ISKAN

oleh -60 Dilihat
oleh
banner 468x60

 
SwaraSenayan.com. Ketua Umum Partai Bulan Bintang yang juga menjadi advokat yang membela Dahlan Iskan ketika didakwa di Pengadilan Tipikor Surabaya, Yusril Ihza Mahendra, menyerukan kepada warga Bulan Bintang untuk memanjatkan rasa syukur atas dibebaskannya Dahlan Iskan oleh Pengadilan Tinggi Surabaya minggu yang lalu.

Dahlan sebelumnya diputus bersalah melakukan korupsi dalam kasus penjualan asset PT PWU di Jawa Timur dan dijatuhi hukuman dua tahun penjara oleh Pengadilan Tipikor Surabaya. Yakin tidak bersalah, Dahlan dan para advokatnya menyatakan banding. Minggu lalu, Pengadilan Tinggi Surabaya, membebaskan Dahlan dari dakwaan jaksa dan menyatakannya tidak bersalah.

banner 336x280

“Jaksa bisa saja ajukan kasasi atas putusan banding Pengadilan Tinggi Surabaya” kata Yusril. Karena itu, dia menyerukan agar warga Bulan Bintang agar berdoa agar Allah SWT melunakkan hati jajaran kejaksaan agarĀ  tidak mengajukan kasasi. “Saya pernah secara khusus menceritakan kepada Presiden Jokowi perkembangan perkara Pak Dahlan dan meminta perhatian pemerintah agar tidak perlu mencari-cari kesalahan Pak Dahlan agar tidak terkesan Pemerintah menzalimi beliau” kata Yusril.

Presiden Jokowi, menurut Yusril, mendengarkan dengan serius penjelasan dirinya mengenai tuduhan yang ditujukan kepada Dahlan Iskan dan merasa prihatin. NamunĀ  Presiden Jokowi, menurut Yusril, mengatakan bahwa dirinya tidak dapat mengintervensi jalannya peradilan kasus Dahlan Iskan, dan semuanya menyerahkan kepada majelis hakim yang mengadili perkara itu.

Yusril melanjutkan bahwa seruannya agar warga PBB mendoakan Dahlan Iskan karena menganggap Dahlan sebagai keluarga. “Di masa muda, Pak Dahlan Iskan itu aktivis Pelajar Islam Indonesia (PII). Keluarga Pak Dahlan di Magetan, Jawa Timur, adalah warga Masyumi”. Jadi kami menganggap Pak Dahlan adalah keluarga besar kami. “Sebab itu, wajar jika warga Bulan Bintang bersyukur dan mendo’akan beliau” kata Yusril mengakhiri keterangannya.*SS

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.